Segera Terbit: Daur Pemberdayaan Masyarakat: Mengelola Sampah dan Pertumbuhan Ekonomi

Penulis: Mindriany Syafila, Qomarudin Helmy, Yuli Setyo Indartono, Deny Willy Junaidy, Rino Rakhmata Mukti, Mohammad Farid

Seri: Perkakas Sungai

Penerbit: ITB Press

ISBN:-
e-ISBN:-

Sinopsis

Buku Daur Pemberdayaan Masyarakat: Mengelola Sampah dan Pertumbuhan Ekonomi ini merangkum tentang penerapan teknologi dalam pengelolaan persampahan dan pemberdayaan ekonomi, yaitu skimmer sampah berbasis lot, kemandirian mengolah sampah permukiman, pengelolaan sampah berbasis masyarakat, pendekatan partisipatif pengolahan limbah padat domestik, produksi pupuk hayati berbahan baku sampah, dan mendorong partisipasi dengan bank sampah. Dalam pemberdayaan ekonomi, penerapan ipteks dilakukan juga sejalan dengan mitigasi bencana, yaitu cara tumpang sari melawan erosi yang mengoptimalkan peran lembaga desa, penerapan tepung singkong terfermentasi, selain juga diterapkan agroforestri berbasis masyarakat, peningkatan kapasitas warga dalam produksi probiotik, menanggulangi limbah perikanan dengan akuaponik, hingga produk kreatif dari sampah plastik.

Penerapan teknologi tepat guna yang sederhana dalam menjawab tantangan pengelolaan sungai didokumentasikan dalam serial tiga buku Perkakas Sungai ini diharapkan menjadi inspirasi dan pembelajaran, sekaligus dapat menjadi pembelajaran dan opsi bagi penerapan sains dan teknologi dalam turut menjawab tantangan pengelolaan sungai secara lebih luas.

Ukuran225x250mm
Halaman139
CoverDoff
Detail

Untuk pemesanan hubungi nomor: +62-877-8806-6848 (WhatsApp)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *